Picture
infospesial.net -   BANYAK saran soal penyimpanan buah dan sayuran. Namun, sejauh mana kebenaran saran-saran yang Anda terima? Untuk membedakan antara fakta dan fiksi mengenai buah dan sayuran, simak ulasan berikut, seperti dilansir Womansday.

Kentang bertunas harus disingkirkan

Menyimpan kentang di tempat yang sejuk dan kering akan mencegahnya ditumbuhi tunas. Bila Anda memiliki kentang yang baru saja mulai tumbuh tunas, maka kentang itu masih bagus untuk dimakan. Anda tinggal mengupas tunas, yang tidak akan mengubah rasanya ketika dimasak.

Namun, bila kentang sudah bertunas panjang dan kulitnya keriput, maka buang segera kentang. Tumbuhnya tunas menjadi tanda kentang menjadi lembap, yang akan mengubah tekstur, rasa, dan nilai gizinya.

Tomat besar dan bulat adalah yang terbaik

Tomat kecil dan berbentuk tidak bulat tidak selalu buruk. Jika tomat memiliki garis-garis hijau, oranye, ungu, atau kuning, kemungkinan ini merupakan ciri khusus tomat yang mengandung gula dan asam lebih tinggi.

Tomat-tomat ini biasanya memiliki rasa yang baik dan kuat. Tomat Roma, misalnya, yang berbentuk aneh karena tidak diserbuki secara lengkap. Angin dan suhu ekstrem juga dapat menyebabkan tomat menjadi datar atau bergerigi pada beberapa bagiannya. Meskipun bagus dimakan, tomat jenis ini cenderung kurang beraroma.

Baby carrot lebih enak dibanding wortel besar

Sebagian orang mengatakan bahwa baby carrot (wortel berukuran kecil) lebih enak daripada wortel lain yang ukurannya lebih besar. Namun, wortel ini sebenarnya adalah wortel panjang yang dipotong pada proses pertumbuhannya.

Bibit baby carrot ditempatkan dalam gelas dengan kertas pasir lalu dibentuk dengan lembut. Perbedaan utama keduanya adalah pada cita rasa, mungkin karena baby carrot dilindungi oleh pelapis selama pengiriman sebab wortel ini lebih mudah kering dan berubah warna menjadi putih.

Buruk, irisan apel berubah kecoklatan

Walaupun mungkin terlihat tidak menarik, rona kecoklatan pada irisan apel tidak mengubah rasanya. Perubahan warna terjadi karena reaksi kimia ketika sel-sel apel dipecah (lewat proses pengirisan) dan terpapar oksigen.

Jika ingin menyimpan irisan apel, berikanlah air perasan jeruk lemon di atasnya. Asam sitrat jeruk lemon menjaga warna irisan apel tetap menarik.

Tidak peduli warna, semua rasa dan gizi kembang kol sama

Kembang kol putih memang bagus, tetapi manfaat yang tidak kalah bagus juga bisa Anda dapatkan pada jenis kembang kol lainnya. Kembang kol oranye mengandung 25 kali lebih banyak betakaroten daripada kembang kol putih. Sementara, kembang kol ungu memiliki anthocynanis (juga ditemukan pada blueberry), yang telah dikaitkan dengan penurunan risiko kanker dan diabetes.

Dan, kembang kol hijau alias brokoli memiliki sedikit lebih banyak vitamin A dan vitamin C daripada kembang kol putih. Jadi, Anda tidak perlu menutup mata untuk memanfaatkan kembang kol warna lainnya karena nutrisinya tetap tidak kalah bagus.


 
Picture
infospesial.net -   Kulit halus dan sehat, tidak hanya diperoleh dengan berbagai produk perawatan yang tersedia. Selain tabir surya yang tidak pernah ketinggalan di dalam tas, Anda juga harus mengimbanginya dengan perawatan dari dalam tubuh.

Nutrisi yang diperoleh dari makanan dapat bekerja lebih optimal dari berbagai jenis produk yang telah dicoba. Anda akan merasakan hasil yang menakjubkan dengan mengkonsumsi tiga jenis buah ini. 

- Mangga
Untuk menjaga kulit dari kelembabab dan sekaligus melindunginya dari bahaya matahari, saatnya menjadikan mangga sebagai buah favorit. Kandungan terbaik dalam mangga, betakaroten akan diubah menjadi vitamin A oleh tubuh.

"Vitamin A diperlukan untuk menjaga kesehatan kulit dan memperbaiki jaringan kulit sehingga menghindarkan Anda dari kulit kering," kata Keri Gans, RD, juru bicara American Dietetic Association. Vitamin A juga dapat meredakan peradangan yang diakibatkan oleh paparan matahari.

- Jeruk
Memiliki masalah kerutan halus? Anda dapat mengandalkan jeruh untuk menyingkirkannya perlahan. Kemasan praktis vitamin C ini akan bekerja untuk melindungi sel kulit dari radikal bebas, atom yang akan merusak sel dan mempercepat gejala penuaan.

Kecukupan vitamin C pada kulit tubuh akan membuatnya tampak segar dan sehat. Menurut Gans, vitamin C ini juga sangat dibutuhkan untuk memompa produksi kolagen, sehingga kerutan dapat diminimalisir.

- Tomat
Selain Mangga dan jeruk, tomat juga sangat disarankan jika Anda menginginkan keindahan kulit. Likopen yang merupakan pelindung kulit dari matahari ini akan bekerja sebagai antioksidan.

Studi juga menemukan bahwa orang yang mengkonsumsi tomat selama 12 hari memiliki perlindungan 33 persen pada resiko terbakarnya kulit karena sinar matahari. Ini jika dibandingkan dengan mereka yang tidak mengkonsumsinya sama sekali.


 
Picture
infospesial.net -   Selain populer dinikmati dalam bentuk jus dengan tambahan susu cokelat, alpukat juga banyak digunakan sebagai salad atau es buah yang segar. Namun, daging buah alpukat terasa agak sedikit pahit usai dikerok. Rasa pahit ini disebabkan karena Anda terlalu mengeroknya terlalu dalam, dan mengenai lapisan berwarna hijau dekat kulit buahnya.

"Triknya adalah memotong daging buahnya menjadi beberapa bagian yang berukuran sama, dan tak mengeroknya terlalu dalam," ungkap Kay Chun, Deputy Food Editor majalah Bon Appetit.

1.Belah alpukat menjadi dua bagian memanjang. Pisahkan kedua bagian tersebut, sehingga biji alpukat menempel pada salah satu bagiannya.

2.Tusuk biji alpukat dengan menggunakan pisau pada bagian pangkal (dekat pegangan pisau). Setelah biji menempel, gunakan bantuan ibu jari untuk membuang biji dari pisau. 

3.Ambil salah satu bagian buah, dan dengan menggunakan ujung pisau buat pola goresan berbentuk kotak-kotak yang sama besar. Menggores dengan ujung pisau ini bertujuan agar daging buah yang pahit tidak ikut tergores. Gores hanya bagian dagingnya saja, namun jangan sampai menembus kulit alpukat. Proses menggores alpukat ini bertujuan memudahkan mengambil daging alpukat.

4. Setelah terbentuk goresan kotak-kotak, ambil daging alpukat ini dengan bantuan sendok. Jangan menyendok daging alpukat ini terlalu dalam hingga mengenai kulitnya, agar alpukatnya tidak terasa pahit. Jika tak langsung disantap, tambahkan perasan air jeruk lemon atau jeruk nipis untuk mencegah warna buah alpukat berubah warna.

http://female.kompas.com/read/2012/06/03/10434427/Memotong.Alpukat.Agar.Tidak.Pahit

 
Picture
infospesial.net -   Sayuran berwarna hijau memiliki kandungan vitamin A, C, K, E, zat besi, sampai magnesium, yang sangat tinggi. Salah satu contohnya brokoli, yang banyak mengandung vitamin dan mineral yang berfungsi untuk mencegah berbagai macam penyakit seperti kanker, membantu menormalkan kadar gula darah, hingga membantu program diet karena kandungan seratnya yang tinggi.

Kandungan vitamin C pada brokoli terbukti lebih tinggi daripada satu butir jeruk. Brokoli juga memiliki kandungan asam folat yang tinggi, yang sangat berguna untuk membantu pembentukan otak janin selama hamil dan menyusui.

Sayangnya, semua jenis vitamin ini tergolong mudah larut dalam air sehingga sekitar 50 persen vitamin ini akan hilang ketika brokoli direbus. "Merebus brokoli tidak hanya akan menghilangkan vitaminnya, tetapi juga membuat penampilan brokoli ini tidak lagi hijau segar, sangat layu dan tidak menarik," ujar Amanda Junker, kontributor majalah Prevention.

Agar vitaminnya tak terlalu banyak hilang dalam air, sebaiknya masak brokoli ini dengan cara mengukusnya. "Didihkan air, kemudian di dalam wadah besi terpisah tempatkan brokoli di atasnya, dan kukus selama maksimal 10 menit," sarannya.

Proses pengukusan ini selain membantu mempertahankan 70 persen kandungan vitamin, khususnya vitamin C dan flavonoid dari brokoli, juga membuat warna hijau brokoli tetap terlihat segar.

http://female.kompas.com/read/2012/06/10/18302278/Agar.Warna.Brokoli.Tidak.Pudar